Subandi juga menyinggung tentang Gedung Olahraga (GOR) di Jalan Willem Iskandar/Pancing, yang di dalamnya ada Sirkuit Ikatan Motor Indonesia (IMI) dan lainnya. "Mudah mudahan ini dapat bermanfaat bagi kita, terutama Kabupaten Deli Serdang," harap Subandi di pertemuan yang diikuti Wakil Ketua Tim III DPRD Deli Serdang, Hendra Cipta, SE, Sekretaris, Ir Hj Anita Lubis dan anggota Tim III DPRD Sumatera Utara, Kepala Dinas (Kadis) Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Satu Pintu (PMPTSP) Sumatera Utara, H Faisal Arif Nasution, SSos, MSi. [Irvan]