Di tempat yang sama, Ketua Baznas Deli Serdang, H Surya Putra dalam laporannya menyampaikan penyaluran zakat tersebut merupakan rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan Hari Jadi ke-77 Kabupaten Deli Serdang.
"Selain penyaluran zakat, kita lakukan juga penyerahan bantuan biaya pertanian, bantuan alat pertanian, bantuan kepada pengumpul zakat, dan lainnya. Baznas ditugasi untuk menghimpun dana zakat dan menyalurkannya. Penerima bantuan dari warga Kecamatan Batang Kuis dan Tanjung Morawa," jelasnya.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
Dana zakat yang dihimpun, sambung H Surya Putra, berasal dari ASN Pemkab Deli Serdang. Dasar pengumpulan zakat profesi ASN tersebut berdasarkan Instruksi Bupati.
Untuk diketahui, penerima zakat pada acara itu sebanyak 190 orang, terdiri dari penerima zakat dari Baznas Deli Serdang sebanyak 150 orang (75 orang dari Kecamatan Batang Kuis dan 75 lainnya dari Kecamatan Tanjung Morawa).
Sisanya, 40 penerima zakat lainnya merupakan warga Desa Baru, Kecamatan Batang Kuis. Zakat yang diberikan berasal daei Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Masjid Nurul Jihad, Desa Baru Kecamatan Batang Kuis. [Irvan]